R.N. Pridani1, T.N. Handayani1*
1Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, INDONESIA
*Corresponding author: tantri.n.h@ugm.ac.id
Industri konstruksi memiliki peran penting dalam pembangunan infrastruktur. Namun, industri ini menghadapi berbagai tantangan seperti persaingan ketat yang menyebabkan penurunan jumlah tenaga kerja yang kompeten. Hal ini berdampak negatif pada kualitas tenaga kerja yang berujung menurunnya produktivitas dan efisiensi proyek serta meningkatnya biaya dan risiko proyek. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi kualitas tenaga kerja dan keberhasilan proyek guna meningkatkan efektivitas industri konstruksi. Metode yang digunakan mencakup analisis kualitatif melalui studi literatur, pengumpulan data dalam bentuk matriks, serta validasi oleh 5 expert menggunakan wawancara semi terstruktur untuk memastikan bahwa faktor-faktor ini dapat dijadikan acuan dalam menilai kualitas tenaga kerja dan keberhasilan proyek. Identifikasi faktor kualitas tenaga kerja dilakukan dalam dua aspek utama, yaitu karakter dan kompetensi. Studi literatur menunjukkan bahwa aspek karakter mencakup 18 faktor, sedangkan aspek kompetensi mencakup 6 faktor. Selain itu, terdapat 5 faktor utama yang memengaruhi keberhasilan proyek. Validasi dilakukan untuk mengonfirmasi bahwa faktor-faktor ini relevan dan dapat digunakan sebagai acuan dalam menilai kualitas tenaga kerja serta keberhasilan proyek di industri konstruksi. Hasil penelitian diharapkan dapat membantu stakeholder dalam meningkatkan kualitas tenaga kerja guna mendukung kelancaran proyek.
REFERENSI
Abou-Shouk, M., Zoair, N., Aburumman, A., Abdel-Jalil, M., 2022. The effect of personality traits and knowledge
sharing on employees’ innovative performance: A comparative study of Egypt and Jordan. Tour Manag Perspect 44.
https://doi.org/10.1016/j.tmp.2022.101024
Agustini, N.M.D., Yana, A.A.G.A., Parami Dewi, A.A.D., 2022. PENGARUH FAKTOR-FAKTOR INTERNAL
PERUSAHAAN TERHADAP KEBERHASILAN PROYEK KONSTRUKSI GEDUNG DI KABUPATEN GIANYAR.
JURNAL SPEKTRAN 10, 21. https://doi.org/10.24843/spektran.2022.v10.i01.p03
Fatimah, A., Akmal, A., Agusmaniza, R., Rahmah, C.Y., 2023. Analisis Faktor yang Mempengaruhi Tenaga Kerja
Bersertifikasi terhadap Kesuksesan Proyek Konstruksi di Kota Banda Aceh. VOCATECH: Vocational Education and
Technology Journal 5, 70–81. https://doi.org/10.38038/vocatech.v5i1.135
Ho, P.H.K., 2016. Labour and skill shortages in Hong Kong’s construction industry. Engineering, Construction and
Architectural Management 23, 533–550. https://doi.org/10.1108/ECAM-12-2014-0165
Hussain, S., Xuetong, W., Hussain, T., 2020. Impact of Skilled and Unskilled Labor on Project Performance Using
Structural Equation Modeling Approach. Sage Open 10. https://doi.org/10.1177/2158244020914590
Liu, J., Love, P.E.D., Smith, J., Matthews, J., Sing, C.-P., 2016. Praxis of Performance Measurement in Public-Private
Partnerships: Moving beyond the Iron Triangle. Journal of Management in Engineering 32.
https://doi.org/10.1061/(asce)me.1943-5479.0000433
Maharani, A., Inra, A., Silalahi, J., Syah, D.N., 2018. KARAKTER TENAGA KERJA YANG DIBUTUHKAN DUNIA
INDUSTRI KONSTRUKSI DI KABUPATEN TANAH DATAR. Padang.
Maqbool, R., Rashid, Y., Altuwaim, A., Shafiq, M.T., Oldfield, L., 2024. Coping with skill shortage within the UK
construction industry: Scaling up training and development systems. Ain Shams Engineering Journal 15.
https://doi.org/10.1016/j.asej.2023.102396
Nahar, M., Arshad, M., Ab Malik, Z., 2015. QUALITY OF HUMAN CAPITAL AND LABOR PRODUCTIVITY: A
CASE OF MALAYSIA, International Journal of Economics, Management and Accounting.
Nguyen, H.T., Le, A.N.N., Le, H.V., Duong, K.D., 2024. Foreign direct investment and employments in Asia Pacific
nations: The moderating role of labor quality. Heliyon 10. https://doi.org/10.1016/j.heliyon.2024.e30133
Oktavia Andreas, L., GRani, I., Andayono, T., 2014. SOFT SKILLS YANG DIBUTUHKAN TENAGA KERJA PADA
USAHA JASA KONSTRUKSI DI KOTA PADANG.
Rini, I.P., 2019. PENGARUH PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA TERHADAP KINERJA WAKTU PROYEK
PADA BANGUNAN BERTINGKAT (The Effect of Labor Productivity in Time Project Performance at High Rise
Building), J.Infras. Jakarta.
Silalahi, Y.I., Masthura, L., Fahriana, N., 2023. Analisis Faktor – Faktor Penentu Keberhasilan Proyek Konstruksi
Berdasarkan Mutu, Biaya dan Waktu. Jurnal Komposit 7, 233–240. https://doi.org/10.32832/komposit.v7i2.14240
Tuffaha, M., 2020. The Determinants of Employee’s Performance: A Literature Review. Journal of Economics and
Management Sciences 3, p14. https://doi.org/10.30560/jems.v3n3p14
Vuong, T.D.N., Nguyen, L.T., 2022. The Key Strategies for Measuring Employee Performance in Companies: A
Systematic Review. Sustainability 14, 14017. https://doi.org/10.3390/su142114017