Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Penggunaan Tenaga Kerja Lokal dan Non Lokal pada Proyek Konstruksi di Provinsi Nusa Tenggara Timur

A.D. Kutiom, A.S.B. Nugroho*, T.A. Ghuzdewan
1Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, INDONESIA
*Corresponding author: arief_sbn@ugm.ac.id

INTISARI

Proyek konstruksi merupakan kegiatan yang membutuhkan berbagai sumber daya, termasuk tenaga kerja sebagai salah satu komponen utamanya. Di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pelaksanaan proyek konstruksi masih didominasi oleh penggunaan tenaga kerja non-lokal yang berasal dari luar daerah. Rendahnya tingkat partisipasi tenaga kerja lokal berdampak langsung pada rendahnya penyerapan anggaran di tingkat daerah, sehingga bertentangan dengan salah satu tujuan utama pembangunan infrastruktur, yaitu pemerataan pembangunan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang menyebabkan ketergantungan terhadap tenaga kerja non-lokal dalam proyek konstruksi di NTT serta merumuskan model kebijakan yang dapat diusulkan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Pendekatan penelitian dilakukan melalui wawancara mendalam kepada kontraktor dan wakil pemerintah untuk mengidentifikasi permasalahan pemanfaatan tenaga kerja dan keberadaan regulasi terkait penggunaan tenaga kerja lokal dalam proyek konstruksi. Hasil
analisis menunjukan bahwa tantangan utama dalam pemanfaatan tenaga kerja lokal di NTT adalah keterbatasan keterampilan teknis, budaya kerja yang kurang disiplin, serta rendahnya motivasi. Di sisi lain, tenaga kerja non-lokal umumnya memiliki kompetensi yang lebih unggul, fleksibilitas kerja yang tinggi, dan produktivitas yang lebih baik, meskipun dengan konsekuensi biaya yang lebih besar. Temuan ini menegaskan pentingnya pelatihan dan pengembangan kapasitas tenaga kerja lokal sebagai langkah strategis untuk mengurangi ketergantungan terhadap tenaga kerja non-lokal dalam pelaksanaan proyek konstruksi berskala besar di wilayah NTT.

REFERENSI

Amalia, K.R., 2021. Analisis Perbandingan Produktivitas Tenaga Kerja Lokal Dengan Tenaga Kerja yang Didatangkan Dari
Luar Kota Jambi 4, 66–73. https://doi.org/10.33087/talentasipil.v4i1.50
Ayu, E.S., Khaidir, I., Widrev, W., 2022. Analisis Hubungan Kemampuan Dan Pengalaman Pekerja Konstruksi Terhadap
Sertifikasi Kompetensi Jasa Konstruksi. Jurnal Rekayasa Sipil (JRS-Unand) 18, 91. https://doi.org/10.25077/jrs.18.2.91-
101.2022
Da Cruz, T.A., Indra Sakti, W., 2018. PENGGUNAAN TENAGA KERJA LOKAL DI TIMOR LESTE 2, 372–383.
Johari, S., Jha, K.N., 2020. Impact of Work Motivation on Construction Labor Productivity. Journal of Management in
Engineering 36. https://doi.org/10.1061/(asce)me.1943-5479.0000824
Juanda, Wesli, Sofyan, Khiarullah, Maizuar, 2024. Pengaruh Asal Tenaga Kerja Konstruksi Terhadap Produktifitas kerja ,
Studi Kasus Proyek CWM – 01 Universitas Malikussaleh Kontraktor pelaksana siap melaksanakan tugas percepatan
pembangunan di Universitas Malikussaleh dengan melakukan teknologi Building I 14.
Mufidah, L., Khasanah, U., A’yun, Q.Q., 2020. MENELISIK REGULASI PENGGUNAAN TENAGA KERJA ASING
(TKA) TERHADAP EKSISTENSI PEKERJA LOKAL DI INDONESIA DALAM PERSPEKTIF KEADILAN HUKUM 2,
1–23.
Putri, 2019. Pembangunan Infrastruktur di NTT Terus Ditingkatkan Untuk Mengembangkan Wilayah Timur Indonesia
[WWW Document]. PUTR Kab. Buleleng.
Ramadhano, I., Lie, G., 2023. Dinamika Tenaga Kerja Asing Terhadap Tenaga Kerja Lokal: Implikasi dan Tantangan dalam
Investasi Sumber Daya Manusia. UNES Law Review 6, 5978–5990.
Rani, H.A., 2016. Manajemen Proyek Konstruksi 99.
Wibowo, M.A., Irawan, A.P., Bin Awang, A.R., 2023. MODEL PENGARUH PENGGUNAAN TENAGA KERJA ASING
TERHADAP TENAGA KERJA LOKAL DI SEKTOR KONSTRUKSI UNTUK MENDUKUNG PEMBANGUNAN
INFRASTRUKTUR 6.
Wowor, P.A., Sompie, B.F., Tarore, H., Walangitan, D.R.O., 2013. Pendayagunaan Tenaga Kerja Pada Proyek Konstruksi
(Studi Kasus: PT Trakindo Utama Manado). Jurnal Sipil Statik 1, 459–465.